Minggu, 07 April 2013

Persiapan Lomba di Tingkat Kabupaten




               Sebagai bukti adanya rasa tangung jawab yang tinggi , meskipun sudah menjadi Pengawas di UPTD Pendidikan Kecamatan Karangjati , beliau bertiga Bapak Drs. Akhmad Nurudin , Ibu Retno Sukapti , S.Pd, dan Ibu Dra. Sriatun , M.Pd. masih bersedia membina siswa  pemegang juara di kecamatan yang nantinya akan maju di  tingkat kabupaten. Adapun yang sempatdibina adalah cabang Olimpiade MIPA , matematika dan IIPA . dan cabang lomba/ seleksi siswa berprestasi . Dari caban olimpiade MIPA yan akan diadakan di kabupaten , 2 anak dari 6 yang maju olimpiade di kabupaten adalah dari murid SDN Campurari 1 kelas 5 , yaitu Barhan Akmal Falahudin bidang matematika  dan Muhammad Bayu Aji Padma Saputra bidang IPA , mereka maju bersama ke Ngawi. Sedangkan bidang siswa berprestasi Putra yang mendapat juara di tingkat kecamatan adalah  Barhan Akmal Falahudin kebetulan juga juara dalam bidang olimpiade MIPA.


Label:

Lomba Akademik dan Non Akademik di UPTD Pendidikan Kecamatan Karangjati




           Dalam rangka menghadapi Hari Pendidikan Nasional , Hari Anak Nasional, serta dalam rangka menghadapi acara Olympiade baik MIPA maupun O2SN , UPTD Pendiaikan kecamaatan Karangjati mngedakaj lomba yang diadakan pada bulan Maret 2013 kemarin. Ada beberapa cabang lomba dan pertandingan yang diikuti oleh lembaga SDN Campurasri 1 . Untuk pertandingan olah raga kelihatannya SDN Campurasri 1 belum bisa menunjukkan preatasi yang bisa membanggakan. namun untuk bidang akademik cukup memberi harapan rasa bangga bagi keluarga SDN Campurasri 1 Kecamatan Karangjati .
             Untuk menghadapi kegiatan di atas , semua guru dan keluarga SD tidak ada yang tingggal diam, semua beranggung jawab di bidang lomba masing-masing. Mulai dari Olimpiadde , siswa berprestasi , menyanyi , pidato , dan yang lain membuat guru sebagei pembimbing dan pembina lomba tidak bisa istirahat siang. setelah usai sholat dan makan sebentar di rumah , mereka secara sadar dan ikhlas membina putra-putri kembali lagi hadir di sekolah sebagai wujud kegiatan ekstra kurikuler .  Meski kadang-kadang harus berbenturan dengan kepentingan pribadi , di sini penulis tahu dengan pasti , Ibu dan Bapak Guru mengorbankan kepentingan yang ada di rumah. tidak peduli dengan upah, yang penting bekerja demi keajuan anak didik tercinta. Selamat kepada IBU dan BAPAK GURU, serta KARYAWAN SDN Campurasri 1 . Semoga tidak bosan bekerja demi putra putri . Hasil adalah urusan nanti , yang penting berusaha semaksimal mungkin. Kerja keras tanpa pamrih. bukan karena pimpinan, Tapi karena kesadaran. 


Label: