Konferensi dan KKKS SD/MI Kecamatan Karangjati
Selasa tanggal 16 Februari 2010 bertempat di SDN Campurasri 1 Kecamatan Karangjati diadakan Konferensi Kepala SD/MI dan dilanjutkan kegiatan Kelompok Kerja Kepala SD / MI
( KKKS ) se- Wilayah Kecamatan Karangjati. Acara dimulai pukul 09.00 , berakhir pukul 12.30 WIB. Hadir pada kesempatan itu , Bapak Drs. Suparyo Siswohadinoto ,M.Pd. Kepala UTPT Dinas Pendidikan Kecamatan Karangjati berserta Pengawas TK/SD, yakni : Bapak Drs. Moch.S.Pardi, Drs. Achmad Nurudin, Ibu Retno Sukapti , S.Pd, dan Ibu Sriatun , M.Pd.
Pada sambutan pertama, Bapak Suparyo memberikan penjelasan secara umum. menyangkut keterangan tentang Sertifikasi Guru. Juga dilanjutklan dengan penjelasan peraturan UASBN dan Try Out UASBN yang akan dilaksanakan hari Senin tanggal 22 Februari 2010 selama 3 hari . Masing-masing Pengawas memberi pengarahan yang berbeda. Bapak Nurudin bagian peraturan UASBN, Ibu Sukapti, membaca Petugas Pengawas UASBN se-wilayah Kecamatan Karangjati. Ibu Sriatun memberi nasihat tambahan kepada KS tentang sikap perilaku pemimpin yang baik dan yang patut dicontoh . Pesan ini ditandaskan bagi mereka yang baru menjabat Kepala Sekolah yang beliau katakan, masih sangat kinyis-kinyis ( tajam ) dan sangat idealis.