Rabu, 25 Desember 2013

Kegiatan Akhir Semester Ganjil SDN Campurasri 1 TP 2013/2014


               Seperti biasa untuk mengakhiri kegiatan belajar mengajar dalam 1 semester , perlu diadakan beberapa kegiatan . Di antaranya yaitu Ulangan Akhir Semester ( ULAS )  1 maupun kegiatan yang lain . Masing-masing lembaga mungkin beda dalam hal mengisi kegiatan agenda sekolahnya. Dalam hal ini SDN Campurasri 1 Kecamatan Karangjati Kabupaten Ngawi mengadakan Ulangan Akhir Semester 1 secara tertulis dan  praktek. 
 
                Pelaksanaan Ulangan secara tertulis , di wilayah Gugus 1 Kecamatan Karangjati diadakan pengawasan dan koreksi silang antar lembaga Sekolah Dasar dalam satu wilayah gugus. Maksud dari kegiatan tersebut adalah untuk melatih siswa agar benar-benar berada dalam suasan yang sungguh – sungguh sebagai kegiatan ulangan. Ada kesan sungguh-sungguh karena diawasi oleh guru lain. Yang sehari-hari tidak pernah berdekatan.
                Ada hal lain yang dilakukan oleh SDN Campurasri 1 untuk mengisi waktu  kosong setelah remidi. Di  antaranya membaca buku perpustakaan, lomba khusus kelas 1,2, dan 3 yaitu mengenakan dasi dan  melipat pakaian. Sedang pertandingan olah raga diikuti kelas 4, 5 dan 6  berupa lari, lempar bola kecil, voley bal , dan sepak bola. Ada pula kegiatan jalan sehat bersama seluruh keluarga SD  diikuti oleh seluruh siswa mulai kelas 1 sampai dengan kelas 6 , Ibu / Bapak  guru , karyawan serta Kepala sekolah pada hari Jumat tanggal 20 Desember 2013 . Start dan finish halaman SDN Campurasri 1 memutar ke arah selatan , timur , ke utara , barat dan kembali dari arah utara sekolah. Berjarak sekitar 4 km suasana sangat meriah dan penuh keceriaan. Berangkat pukul 06.40 WIB dan tiba di sekolah pukul 07.50 WIB.
                  Selanjutnya untuk menjaga stamina tubuh dan menambah rasa kebersamaan , maka setelah acara jalan sehat dilaksanakan, keluarga SD mengadakan makan bersama . Sarapan pagi anak-anak disiapkan sendiri-sendiri yang dibawa dari rumah. Sedangkan Ibu/Bapak guru disiapkan oleh sekolah . Kebetulan hari tu hari pasar Desa Campurasri hari "Pon". Sekilas gambar kegiatan jalan sehat dan makan pagi bersama dapat dilihat seperti di bawah ini.



















Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Kirim komentar anda setelah menjadi anggota blog kami

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda